MENCARI TAHU MANFAAT ZAT TRYPTOPHAN DAN KALIUM SERTA ENZIM BROMELAIN YANG TERKANDUNG PADA BUAH PISANG
Benarkah mengkonsumsi buah pisang akan membuat mood anda lebih baik dan merasa lebih bahagia ? Setidaknya secara fakta memang benar, survei membuktikan bahwa banyak orang akan merasa mood -nya menjadi lebih baik setelah mereka mengkonsumsi buah pisang, hal ini dikarenakan Buah pisang mengandung Zat Tryptophan yaitu sejenis protein yang diubah tubuh menjadi Serotonin, dan akan berfungsi membuat otak anda menjadi lebih rileks, memperbaiki mood, dan secara umum membuat anda yang mengkonsumsi pisang menjadi lebih bahagia. Oleh sebab itu mengkonsumsi pisang sebelum tidur akan membuat tidur anda lebih berkwalitas dan mungkin saja mimpi anda lebih indah. Penelitian juga telah membuktikan bahwa buah dengan kandungan kalium tinggi salah satunya Buah Pisang dapat membantu daya pikir otak anda lebih cermerlang dan membantu anda semakin produktif, selain itu Kalium atau potassium merupakan mineral yang sangat penting untuk banyak fungsi tubuh manusia. Kalium efektif untuk membuat semua sel, jaringan, dan seluruh organ dalam tubuh manusia bisa berfungsi dengan baik. dan Kalium juga sangat penting untuk fungsi jantung, serta menjaga fungsi otot dan pencernaan yang normal.Kandungan Gizi Pada Buah Pisang
- Karbohidrat pisang menyediakan energi sedikit lebih lambat dibandingkan dengan gula pasir dan sirup, tetapi lebih cepat dari nasi, biskuit, dan sejenis roti. Oleh sebab itu, banyak atlet saat jeda atau istirahat mengonsumsi pisang sebagai cadangan energi.
- Vitamin B6 juga berperan dalam metabolisme energi yang berasal dari karbohidrat. Peran vitamin B6 ini jelas mendukung ketersediaan energi bagi otak untuk aktivitas sehari-hari
- Pisang kaya akan mineral seperti kalium, magnesium, fosfor, kalsium, dan besi. Nilai energi pisang sekitar 136 kalori untuk setiap 100 gram, yang secara keseluruhan berasal dari karbohidrat. Nilai energi pisang dua kali lipat lebih tinggi daripada apel. Apel dengan berat sama (100 gram) hanya mengandung 54 kalori.
- Kandungan vitaminnya sangat tinggi, terutama provitamin A, yaitu betakaroten, sebesar 45 mg per 100 gram berat kering, sedangkan pada apel hanya 15 mg. Pisang juga mengandung vitamin B, yaitu tiamin, riboflavin, niasin, dan vitamin B6 (piridoxin).
- Kandungan vitamin B6 pisang cukup tinggi, yaitu sebesar 0,5 mg per 100 gram. Selain berfungsi sebagai koenzim untuk beberapa reaksi dalam metabolisme, vitamin B6 berperan dalam sintetis dan metabolisme protein, khususnya serotonin. Serotonin diyakini berperan aktif sebagai neurotransmitter dalam kelancaran fungsi otak.
Kalium atau potassium
yang memiliki simbol (K), adalah mineral yang sangat penting untuk
banyak fungsi tubuh manusia. Kalium efektif untuk membuat semua sel,
jaringan, dan seluruh organ dalam tubuh manusia bisa berfungsi dengan
baik
Read more at carakhasiatmanfaat.com: Kegunaaan Kalium bagi kesehatan Tubuh Manusia
Read more at carakhasiatmanfaat.com: Kegunaaan Kalium bagi kesehatan Tubuh Manusia
Kalium atau potassium
yang memiliki simbol (K), adalah mineral yang sangat penting untuk
banyak fungsi tubuh manusia. Kalium efektif untuk membuat semua sel,
jaringan, dan seluruh organ dalam tubuh manusia bisa berfungsi dengan
baik.
Read more at carakhasiatmanfaat.com: Kegunaaan Kalium bagi kesehatan Tubuh Manusia
Read more at carakhasiatmanfaat.com: Kegunaaan Kalium bagi kesehatan Tubuh Manusia
Apakah Manfaat Makan Buah Pisang Sebelum Tidur ?
Pada Umumnya kita sangat menghindari makan sebelum tidur dikarenakan hal ini akan memberikan dampak yang kurang baik bagi pencernaan di tubuh kita seperti contohnya meningkatnya berat badan. Namun siapa sangka bahwa konsumsi buah pisang sebelum tidur ternyata dapat memberikan banyak manfaat bagi tubuh kita. - mari kita simak apa saja manfaatnya ? Apabila Anda ingin mendapatkan manfaat dari pisang ketika mengkonsumsinya sebelum tidur, alangkah baiknya apabila Anda mengkonsumsi buah pisang tersebut secara langsung tanpa proses pengolahan. Artikel berikut ini akan membahas mengenai manfaat konsumsi pisang sebelum tidur.Kandungan Gizi Buah Pisang
Pisang memiliki banyak kandungan yang bermanfaat bagi tubuh, makanya tidak heran apabila pisang telah ditanam setidaknya pada 107 negara. Berikut merupakan asupan gizi yang diperoleh dari konsumsi pisang ukuran sedang (sekitar 126 gram) yang dianggap satu porsi.
Tabel 1. Kandungan GIzi Pisang
Kandungan Gizi | Jumlah |
Kalori | 110 kkal |
Karbohidrat | 30 gram |
Protein | 1 gram |
Vitamin B6 | 0,5 mg |
Mangan | 0,3 mg |
Vitamin C | 9 mg |
Kalium | 450 mg |
Serat | 3 g |
Magnesium | 34 mg |
Folat | 25 mcg |
Riboflavin | 0,1 mg |
Niacin | 0,8 mg |
Vitamin A | 81 IU |
Besi | 0,3 mg |
Manfaat Makan Pisang Sebelum Tidur
Memang terkadang makan sebelum tidur itu sangat-sangat dihindari karena dikhawatirkan menimbulkan dampak yang tidak baik bagi tubuh, misalnya membuat badan manjadi lebi gemuk. Namun apakah Anda tahu manfaat apa yang akan Anda dapatkan apabila memakan pisang sebelum tidur ?
1. Makan Pisang Membantu meningkatkan kualitas tidur Anda
Pisang merupakan salah satu buah yang kaya akan kandungan gizi dan manfaat. Pisang memiliki kandungan zat triptofan dan asam amino yang dapat meningkatkan hormon melatonin serta dapat membantu menyembuhkan insomnia. Hormon melatonin merupakan salah satu hormon yang sangat berguna dalam membantu menjaga kualitas tidur yang sehat. Nah, apabila Anda memakan pisang sebelum tidur maka hal ini akan membantu meningkatkan hormone melatonin sehingga dapat membantu meningkatkan kualitas tidur Anda. Selain itu, memakan buah pisang sebelum tidur akan membuat tubuh Anda semakin ringan dan rileks. Namun jangan lupa, konsumsi pisangnya tetap harus diberi jeda sebelum tidur paling tidak satu jam.2. Makan Buah Pisang Dapat Membantu melancarkan sistem pencernaan Anda
Selain membantu meningkatkan kualitas tidur Anda, konsumsi pisang sebelum tidur dapat membuat sistem pencernaan Anda semakin lancar serta membuat tubuh Anda semakin rileks. Pisang memiliki kandungan serat yang berguna untuk memperlancar proses metabolisme dalam tubuh Anda. Konsumsilah pisang dengan porsi yang cukup di malam hari sebelum tidur niscaya hal tersebut akan membantu Anda untuk mendapatkan pencernaan yang sehat di pagi hari.3. Makan Buah Pisang Juga dapat Membantu dalam proses penurunan berat badan
Pisang memilik kandungann karbohidrat kompleks yang tidak akan meningkatkan glukosa secara drastic. Buah Pisang juga mengandung rendah lemak yang aman untuk peserta diet serta kandungan serat yang dapat membantu memperlacar proses metabolism dalam tubuh.Apabila Anda mengkonsumsi pisang di malam hari, hal ini akan membuat Anda merasa lebih kenyang dan menghindarkan Anda untuk makan makanan yang beresiko untuk menggemukkan badan seperti cheeseburger, kentang goreng, milkshake dsb. Selain itu apabila Anda memakan pisang sebelur tidur, rasa kenyang yang ditimbulkan dari konsumsi pisang juga akan menghindarkan Anda dari kemungkinan terbangun di malam hari akibat rasa lapar dan menyantap makanan ketika tengah malam. Dengan demikian, pisang dapat membantu Anda untuk mengontrol Anda untuk mengkonsumsi makanan yang dapat meningkatkan berat badan Anda sehingga hal ini sangat membantu dalam proses penurunan berat badan.
4. Makan Buah Pisang Membantu mencegah kram otot
Dikarenakan kandungan zat besi yang terkandung dalam buah pisang, konsumsi buah pisang dapat membantu Anda untuk menghindarkan diri dari resiko kram otot. Hal ini dikarenakan pada dasarnya zat besi yang terkandung dalam pisang sangatlah baik untuk kesehatan tulang dan juga dapat mencegah terjadinya kram otot, rematik dsb.5. Makan Buah Pisang Membantu menyeimbangkan perasaan mood
Apabila mood Anda terasa tidak stabil setelah aktivitas seharian, silahkan Anda mengkomsumsi pisang di malam hari sebelum tidur untuk membantu menyeimbangkan mood Anda agar tidur semakin nyaman. Pisang dapat berperan sebagai elektrolit pemasok energi dikarenakan kandungan mineralnya yang tinggi. Pisang juga memiliki kandungan triptofan, serotonin dan norepinefrin yang dapat mencegah depresi serta dapat menimbulkan perasaan nyaman dan enjoy. Selain itu, kandunagn vitamin B6 pada pisang juga akan membantu Anda dalam memperbaiki suasana hati dan emosi.6. Makan Buah Pisang dapat Membantu meningkatkan asupan nutrisi tubuh
Konsumsi pisang di malam hari dapat membantu menebus kekurangan asupan kalium serta dapat membantu mencukupi dosis harian magnesium yang merupakan nutrisi yang penting bagi tubuh. Setiap harinya, kalium dan mineral sangatlah penting bagi tubh karena dapat menjaga masalah seperti tekanan darah tinggi. Terkadang, orang dewasa tidak dapat memenuhi kebutuhan kalium rata-rata perharinya, yaitu dengan dosis sebanyak 4700 mg per hari.7. Makan Buah Pisang Membantu menciptakan sel yang baik untuk tubuh
Konsumsi buah pisang sebelum tidur dipercaya dapat membantu menciptakan sel yang baik untuk tubuh ketika Anda sedang terlelap. Kandungan vitamin B6 pada pisang dapat membantu tubuh untuk memproduksi sel yang baik seperti insulin dan hemoglobin. Meningkatnya produksi kedua sel tersebut dapat meningkatkan metabolisme tubuh agar tubuh tidak gampang terserang oleh penyakit.8. Makan Buah Pisang Membantu menjaga tekanan darah pada angka stabil
Konsumsi pisang di malam hari dipercaya dapat membantu meningkatkan kestabilan tekanan darah Anda ketika terlelap. Hal ini dikarenakan pisang memiliki kandungan potassium yang dapat membuat tekanan darah menjadi normal.Mengingat banyaknya manfaat yang diperoleh dari konsumsi buah pisang sebelum tidur, alangkah baiknya bagi Anda untuk mencoba untuk membiasakan konsumsi buah pisang ini sebelum beranjak istirahat. Tidak ada salahnya bukan untuk mengkonsumsi buah yang kaya nutrisi dan manfaat ini, siapa tahu mimpi anda jadi lebih indah.
Pantas saja Monyet Terlihat selalu Bahagia dan Lebih sehat ! Ngak Pernah liat monyet yang tiba-tiba nyungsep karena pingsan atau karena serangan jantung, Itu karena monyet doyan makan pisang yang kaya akan zat besi yang berguna buat nyembuhin penyakit anemia alias kurang darah dan juga menjaga kesehatan Jantung.
Manfaat Makan Buah Pisang Bagi Kesehatan Seksual
Manfaat pisang untuk kesehatan seksual adalah dapat meningkatkan energi. Dengan banyaknya vitamin yang terkandung dalam buah pisang dan karbohidrat, tentunya akan memberikan sobat energi yang lebih. Mengkonsumsi pisang sebelum berhubungan bisa jadi sebuah solusi untuk sobat agar tetap on fire. Pasalnya dalam sex dibutuhkan berbagai macam gaya, oleh karena itu anda harus mempunyai tenaga ekstra untuk melakukannya. Disamping mengkonsumi pisang sebelum berhubungan bisa menambah energi, pisang juga berkhasiat dalam mencegah kram otot. Kalium yang terkandung dalam pisang melancarkan peradaran darah disekitar tubuh sobat terutama penis. Saat peradaran darah lancar, maka dapat memperpanjang kenikmatan durasi hubungan sex andaManfaat lain dari pisang untuk kesehatan seksual adalah dapat meningkat gairah. Percaya atau tidak, pisang dapat meningkatkan libido sobat dalam berhubungan sex. Pasti anda ingin tahu apakah yang menyebabkan pisang dapat meningkat gairah ? Seperti yang telah kami sebutkan bahwa di dalam pisang terkandung berbagai vitamin seperti vitamin A, vitamin C, vitamin B kompleks, vitamin B6, dan mineral seperti magnesium, kalium, fosfor. Selain itu buah pisang juga mengandung enzim yang disebut bromelain. Enzim ini memiliki fungsi sebagai pembangkit libido sobat baik untuk pria dan wanita. Jadi sudah tahu kan manfaat yang baik dari si kuning ini dalam kesehatan seksual. Selain murah dan rasanya yang enak, ternyata pisang dapat memberikan manfaat yang banyak untuk kesehatan seksual anda.
Pisang saat ini dapat memberikan manfaat
baru selain meningkatkan berat badan, yaitu meningkatkan jumlah sperma
dan membuat sperma lebih subur. Pisang merupakan buah yang tinggi kalium
dan rendah garam. Ini membuat pisang cocok sebagai camilan atau pencuci
mulut yang sempurna untuk orang dengan tekanan darah tinggi. Ada sejumlah faktor yang memengaruhi produksi sperma, oleh karena itu sebagian besar pria tidak subur terus mencari cara untuk meningkatkan jumlah sperma mereka. “Setiap orang mengharapkan hasil sperma yang dapat membuahi telur betina, tetapi jika sperma yang dihasilkan di bawah kondisi normal atau disebut oligospermia akan menjadi sulit, jadi untuk menyembuhkan itu pisang adalah cara yang paling efektif
Khasiat Buah Pisang Lainnya
Diare dan sembelit.
Salah satu kandungan yang terdapat dalam
buah pisang diantaranya serat. Manfaat serat bisa membantu memulihkan
fungsi usus normal. Dalam kandungan buah pisang juga terdapat potasium
yang sangat bagus untuk penderita diare selain itu dalam buah pisang
terkandung pektin yaitu suatu jenis serat yang larut dalam air
bermanfaat membantu menormalkan gerakan melalui saluran pencernaan.
Manfaat pisang untuk sumber enargi dan menghilangkan rasa lelah.
Buah pisang yang empuk sangat mudah
dicerna dalam tubuh, sementara gula yang terdapat dalam buah pisang
dapat berfungsi sebagai sumber tenaga yang bagus bagi yang mengalami
kecapekan setelah bekerja atau melakukan olah raga.
Buah pisang Sangat baik untuk tekanan darah tinggi.
Solusi yang bisa dijadikan alternatif
buat pengobatan alami darah tingi adalah buah pisang salah satunya.
Karena buah pisang mempunyai kandungan kalium sekitar 4673 mg, namun
sangat rendah sodium 1 mg, sehingga dengan demikian buah pisang memiliki
rasio yang sempurna dalam mencegah tekanan darah tinggi.
Buah pisang bermanfaat untuk anemia.
Buah pisang karena mengandung zabt besi
yang relatif tinggi otomatis buah pisang bisa membantu fungsi hemoglobin
dengan dalam tubuh. Untuk penderita anemia mengkonsumsi buah pisang
dengan teratur sangat baik untuk mengembalikan tekanan darah dan
merangsang untuk menyetabilkan hemoglobin.
Manfaat Buah Pisang Untuk Kecantikan.
Cara membuatnya, bubur pisang dicampur
dengan sedikit susu dan madu, kemudian oleskan pada wajah setiap hari
secara teratur selama kurang lebih 30 hingga 40 menit. Lalu basuh dengan
air hangat kemudian bilas dengan air dingin atau es, langkah ini bisa
anda lakukan selama kurang lebih selama 15 hari, lihat hasilnya kulit
anda akan terlihat lebih halus dan bersih.
Manfaat Buah Pisang Untuk Penderita saraf.
Buah pisang mempunyai kandungan vitamin
B. Vitamin salah satu fungsinya untuk memulihkan dan mengembalikan funsi
saraf yang rusak.
Manfaat pisang untuk luka bakar.
Dalam hal ini bukan buahnya melainkan
dari sisi daun. Daun pisang dapat dimanfaatkan untuk pengobatan kulit
yang terbakar dengan cara dioles. Caranya, campuran abu daun pisang
ditambah minyak kelapa mempunyai pengaruh mendinginkan untuk kulit yang
terkuka bakar.
Manfaat pisang bagi ibu hamil.
Asam folat dalam buah pisang sangat baik
bagi ibu hamil, asam folat mudah diserap janin melalui rahim sang ibu,
namun perlu anda ketahui mengkonsumsi buah pisang jangan berlebihan
sebab dalam kandungan buah pisang juga terdapat kalori yangcukup tinggi.
Buah pisang bermanfaat untuk menbantu meningkatkan konsentrasi.
Jika anda mengalami drop berkonsentrasi
sebaiknya mengkonsumsi buah pisang lebih dari cukup sebab buah pisang
mengandung kalsium yang berfungsi salah satunya untuk membantu
meningkatkan daya konsentrasi.
Demikian diantara manfaat buah pisang
bagi kesehataan, berbahagialah bagi Anda yang memang hoby sekali untuk
mengkonsumsi buah pisang sebab mengandung banyak khasiat dan manfaat
untuk keperluan kesehatan. Jadi bagi yang hingga saat ini masih enggan
mengkonsumsi buah pisang sebaiknya baiknya mulai hari ini mau belajar
dengan rutin megkonsumsi buah pisang guna untuk menjaga vitalitas dan
kebugaran bagi tubuh kita.
--> SELANJUTNYA